Selasa, 18 Agustus 2015

Part 1 Tak kusangka

Titik awal kehidupan mandiri yaitu dimana kita hidup jauh dari keluarga baik karena bekerja,atau di tinggal karna kematian, namaku A.A, anak ke 3 dari 4 bersodara tinggal di makassar merantau di ibukota , saya merantau untuk meningalkan keluarga untuk alasan cari jati diri seperti kata pepatah ibukota itu lebih kejam dari pada ibu tiri ini awal kehidupanku jrengg...jreng... hehee tak kusangka aku jadi begini padahal apa yang saya cita2kan itu beda ini mengenai pekerjaan,

Aku mermimpi sejak kecil untuk menjadi seseorang yang hebat pintar kaya raya dan di kenal orang banyak. Saya berpikir begitu karena saya dari kalangan keluarga rendah makanya motivasi saya besar untuk jadi sesorang yang mampu mengangkat derajat keluargaku tapi tidak saya duga kejamnya hidup yang saya alami di lingkungan yang menuh dengan kejadian yang tak terduga mengerikan di situlah hidup aku berubah 180 derajat..

Berubahnya bukan membuatku bahagia dan hidup enak tapi Penuh dengan tekanan tuntutan dan di gemblengan dengan berbagai macam yang saya dapat begitu membuat saya lelah,capek,sakit,setres tapi semua itu sudah saya persiapkan resiko apapun yang saya terima dari pekerjaan ini tapi mengingat orang tua saya akan  membuat aku kuat dalam menghadapi semuanya. hampir sdah 10 Bulan saya mendapatkan pahitnya kehidupan dari orang di perantaua ini.


Kamis, 25 Oktober 2012

PENGERTIAN SISTEM PEMERINTAHAN PRESIDENTIL

Sistem Presidensial
A. Pengertian Sistem Presidensial
Sistem pemerintahan presidensial atau disebut juga dengan sistem kongresional adalah sistem pemerintahan dimana badan eksekutif dan legislatif memiliki kedudukan yang independen. Kedua badan tersebut tidak berhubungan secara langsung seperti dalam sistem pemerintahan parlementer. Mereka dipilih oleh rakyat secara terpisah. Sistem presidensial tidak mengenal adanya lembaga pemegang supremasi tertinggi. Kedaulatan negara dipisahkan (separation of power) menjadi tiga cabang kekuasaan, yakni legislatif, eksekutif, dan yudikatif, yang secara ideal diformulasikan sebagai ”Trias Politica” oleh Montesquieu. Presiden dan wakil presiden dipilih langsung oleh rakyat untuk masa kerja yang lamanya ditentukan konstitusi. Konsentrasi kekuasaan ada pada presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan. Dalam sistem presidensial para menteri adalah pembantu presiden yang diangkat dan bertanggung jawab kepada presiden.

Selasa, 23 Oktober 2012

MENGENAI POLITIK ETIS


Politik Etis atau Politik Balas Budi adalah suatu pemikiran yang menyatakan bahwa pemerintah kolonial memegang tanggung jawab moral bagi kesejahteraan pribumi. Pemikiran ini merupakan kritik terhadap politik tanam paksa.
Munculnya kaum Etis yang di pelopori oleh Pieter Brooshooft (wartawan Koran De Locomotief) dan C.Th. van Deventer (politikus) ternyata membuka mata pemerintah kolonial untuk lebih memperhatikan nasib para pribumi yang terbelakang.
Pada 17 September 1901, Ratu Wilhelmina yang baru naik tahta menegaskan dalam pidato pembukaan Parlemen Belanda, bahwa pemerintah Belanda mempunyai panggilan moral dan hutang budi (een eerschuld) terhadap bangsa pribumi di Hindia Belanda. Ratu Wilhelmina menuangkan panggilan moral tadi ke dalam kebijakan politik etis, yang terangkum dalam program Trias Van deventer yang meliputi:

Senin, 15 Oktober 2012

CIRI – CIRI MASYARAKAT MADANI

Masyarakat madani memiliki ciri – ciri sebagai berikut.

   a.Ruang publik yang bebas
Ruang publik di artikan sebagai wilayah dimana masyarakat sebagai warga negara memiliki akses penuh terhadap setiap kegiatan publik .warga negara berhak melakukan kegiatan secara merdeka dalam menyampaikan pendapat , berserikat , berkumpul ,serta  memublikasikan informasi kepada publik .

Sabtu, 13 Oktober 2012

PENGERTIAN DAN DEVINISI HUKUM


     istilah hukum berasal dari Bahasa Arab : HUK'MUN yang artinya menetapkan. Arti hukum dalam bahasa Arab ini mirip dengan pengertian hukum yang dikembangkan oleh kajian dalam teori hukum, ilmu hukum dan sebagian studi-studi sosial mengenai hukum.

Hukum sendiri menetapkan tingkah laku mana yang dibolehkan, dilarang atau disuruh untuk dilakukan. Hukum juga dinilai sebagai norma yang mengkualifikasi peristiwa atau kenyataan tertentu menjadi peristiwa atau kenyataan yang memiliki akibat hukum.


Berikut ini pengertian dan definisi hukum menurut beberapa ahli:

PEMBAGIAN KRIMINOLOGI


1.    Pembagian Kriminologi

Menurut A.S. Alam kriminologi dapat dibagi dalam dua golongan besar, yaitu :
a.    Kriminologi Teoritis
Secara teoritis kriminologi ini dapat dipisahkan kedalam lima cabang pengetahuan. Tiap-tiap bagiannya memperdalam pengetahuannya mengenai sebab-sebab kejahatan secara teoritis. Kelima cabang pengetahuan tersebut, terdiri atas :
1)    Antropologi Kriminal:
Antropologi kriminal merupakan ilmu pengetahuan yang mempelajari tanda-tanda fisik yang menjadi ciri khas dari seorang penjahat. Misalnya: menurut C. Lambroso, ciri seorang penjahat diantaranya: tengkoraknya panjang, rambutnya lebat, tulang pelipisnya menonjol keluar, dahinya mencong, dan seterusnya.

Senin, 08 Oktober 2012

ARTI DAN MAKNA GARUDA PANCASILA

Arti dan makna lambang Negara Indonesia “GARUDA PANCASILA” yaitu :
Burung garuda berwarna kuning emas mengepakkan sayapnya dengan gagah menoleh ke kanan. Dalam tubuhnya mengemas kelima dasar dari Pancasila.  Di tengah tameng yang bermakna benteng ketahanan filosofis, terbentang garis tebal yang bermakna garis khatulistiwa, yang merupakan lambang geografis lokasi Indonesia.  Kedua kakinya yang kokoh kekar mencengkeram kuat semboyan bangsa Indonesia “Bhinneka Tunggal Ika” yang berarti “Berbeda-beda, Namun Te tap Satu“